CARA MEMBUAT (MEMBIKIN) KUE BOLU KARAMEL SPESIAL PRAKTIS, MUDAH


Bahan-bahan dasar untuk membuat (membikin) kue bolu karamel sarang semut enak, nikmat :


- 130 gr tepung terigu

- ¾ sdt baking powder

- 27 gr tepung maizena

- 1 sdt soda kue

- 4 butir telur

- 80 gr mentega

- 240 gr gula pasir

- 100 ml susu kental manis

- 1 sdt vanili

- 240 ml air panas

resep kue basah bolu karamel spesial nikmat, sedap

Cara membuat & mengolah kue bolu karamel sarang semut enak, nikmat yaitu :


1. pertama-tama ayak tepung terigu, baking powder, tepung maizena serta soda kue. Sisihkan.

2. lelehkan gula pasir menggunakan api kecil hingga menjadi karamel. Lalu tuangkan air panas, aduk rata hingga mendidih dan larut. Angkat. sisihkan.

3. kocok mentega sampai putih. Tambahkan susu, kocok kembali biar rata. Masukkan telur satu satu. Aduk rata.

4. tambahkan juga campuran tepung tadi serta gula karamelnya. Aduk rata.

5. siapkan Loyang, olesi dengan mentega dan beri tepung terigu sedikit saja. Lalu tuangkan adonan bolu karamel (sarang semut).

6. masukkan dalam oven, dipanggang selama kurang lebih 30-40 menit sampai bolu matang. angkat.

7. kue sarang semuat atau bolu karamel spesial siap dinikmati.

Demikian tadi tips resep kue basah, sebuah makanan kue sederhana dengan cita rasanya yang sangat khas yaitu kue sarang semut atau bolu karamel spesial (istimewa) praktis dan mudah dengan rasanya yang lezat, enak, nikmat, sedap dan legit. Semoga tulisan ini bermanfaat, silakan dicoba. Baca artikel kami yang lain “Resep Kue Basah Kue Donat Legit, Lezat”.

Bagikan ke