CARA MEMBUAT (MEMBIKIN) KERUPUK KULIT SAPI RAMBAK SPESIAL PRAKTIS, MUDAH


Bismillah...

Bahan-bahan dasar untuk membuat (membikin) kerupuk kulit sapi rambak enak, gurih :


- 500 gr kulit sapi

- Air kapur sirih secukupnya

- Minyak goreng

Bumbu-bumbu yang dihaluskan untuk membuat (membikin) kerupuk kulit sapi rambak enak, gurih :


• 7 siung bawang putih

• 1 sdm gula pasir

• 2 sdm garam

Resep makanan indonesia kerupuk kulit sapi rambak spesial (istimewa) praktis mudah renyah, sedap, enak, gurih, nikmat lezat

Cara membuat & mengolah kerupuk kulit sapi rambak enak, gurih yaitu :


1. rendam kulit sapi dalam air kapur sirih dalam waktu 1-2 hari. Lalu bersihkan.

2. kulit sapi dijemur dibawah terik matahari hingga kering. Kulit sapi dipotong menurut selera.

3. kulit sapi direbus bersama bumbu halus sampai matang. angkat. kulit sapi dijemur kembali hingga kering.

4. goreng kerupuk kulit sapi menggunakan api kecil dalam minyak yang bersuhu sedang, biarkan kerupuk kulit sedikit mekar. Angkat. tiriskan.

5. goreng lagi kerupuk kulit dalam minyak panas menggunakan api besar sampai benar-benar mekar. Angkat. tiriskan. Biarkan dingin. simpan dalam toples.

6. makanan kerupuk kulit sapi rambak spesial yang renyah dan gurih siap dinikmati.

Demikian tadi tips resep makanan indonesia, sebuah makanan ringan nan sederhana dengan cita rasanya yang khas ala nusantara yaitu kerupuk kulit sapi rambak spesial (istimewa) praktis dan mudah dengan rasanya yang renyah, sedap, enak, gurih, nikmat dan lezat. Semoga artikel ini memberikan manfaat kepada anda, silakan dicoba. Baca artikel kami yang lain “Resep makanan Indonesia Bakso Ikan Sedap, Lezat”.

Bagikan ke